• Jelajahi

    Copyright © Sergap24
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Halaman

    Bersinergi dengan Masyarakat, Ditbinmas Polda Kaltim Lakukan Binluh Kamtibmas kepada Organisasi Garda Sikat Balikpapan

    Redaksi
    Kamis, 24 April 2025, April 24, 2025 WIB Last Updated 2025-04-24T09:54:54Z
    masukkan script iklan disini
    (Ads) Butuh Bantuan Hukum :



    Balikpapan, Sergap24.info

    Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Kepolisian Daerah Kalimantan Timur melalui Subdirektorat Polisi Masyarakat (Polmas) melaksanakan kegiatan Pembinaan dan Penyuluhan (Binluh) kepada organisasi kemasyarakatan Gerakan Pemuda Suku Asli Kalimantan (Garda Sikat) yang bertempat di Jl. MT. Haryono RT.37 No.139, Kec.Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Selasa (22/04/25).


    Kegiatan penyuluhan tersebut dipimpin langsung oleh AKBP Windia Nugraha, S.H., M.H., bersama staff Subdit Polmas, serta diikuti langsung Ketua DPD Garda Sikat Balikpapan Izuel, beserta sejumlah anggota organisasi.


    Dalam penyuluhan tersebut, AKBP Windia menyampaikan penyuluhan terkait menjaga kamtibmas, bahaya penyalahgunaan narkoba, serta upaya pencegahan terhadap penyebaran hoaks, premanisme, dan praktik pungutan liar (pungli). Selain itu, masyarakat juga dihimbau untuk senantiasa menjalin kerja sama dalam hal menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan kondusif.


    Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Ditbinmas Polda Kaltim dalam memperkuat kemitraan antara Polri dan masyarakat, khususnya organisasi lokal yang memiliki peran strategis dalam menjaga keharmonisan sosial di wilayah Kalimantan Timur.


    Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan akan terbangun kesadaran kolektif dan komitmen bersama dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif.


    (Samsul)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini